Gelandang anyar Barcelona Cesc Fabregas mengaku dirinya memiliki satu penyesalan besar selama memperkuat Arsenal. Apakah itu?
Pemain berkebangsaan Spanyol itu secara resmi diperkenalkan Barca di depan lebih dari 30 ribu suporter setianya, setelah dinyatakan lolos tes kesehatan pada Senin (15/8/2011) waktu setempat.
Fabregas menandatangani kontrak berdurasi lima musim bersama tim Raksasa Katalan dan dipastikan mengenakan kostum bernomor punggung empat.
Dalam wawancara perdananya di depan publik Barca, Fabregas membeberkan penyesalan terbesarnya selama membela The Gunners. Dia merasa sangat menyesal karena gagal memberikan satu pun trofi kepada The Gunners.
�Penyesalan terbesar saya selama berkarier sebagai kapten Arsenal adalah gagal mempersembahkan trofi bagi The Gunners,� ungkapnya sebagaimana ditulis inilah.com.
�Bukan hanya sekedar memenangkan trofu dan medali saja. Tetapi faktanya kegagalan itu terus berulang lagi dan lagi. Kami selalu mencarai cara baru untuk meraih trofi, tetapi selalu saja gagal di detik-detik akhir.�
�Kami sepertinya tidak memiliki kekuatan untuk melakukan lari akhir demi menjemput trofi. Akan tetapi, Arsenal adalah sebuah klub yang besar.�
�Mereka akan tetap menjadi klub besar meskipun tanpa saya, seperti saat mereka kehilangan Patrick Vieira dan Thiery Henry,� imbuhnya.
�Klub Arsenal selalu lebih besar ketimbang pemainnya dan saya memiliki keyakinan penuh bahwa mereka akan kembali bangkit,� tandasnya.
0 comments:
Posting Komentar